Mitake-juku adalah kota pos ke-49 di Jalan Nakasendo yang pada awalnya berkembang sebagai kota Kuil Ganko-ji, kemudian diakui sebagai kota pos Nakasendo pada tahun 1602. Kota ini berkembang karena menjadi perlintasan banyak orang, barang, informasi, dan budaya, dan dikatakan menjadi salah satu kota pos teramai di Gifu tenggara.
Di jalanan tua di kota pos menuju sisi timur Stasiun Mitake kereta Meitetsu Railway terdapat reruntuhan honjin (penginapan utama bagi pembesar zaman dahulu yang lewat) dan Shoka Takeya (rumah keluarga Takeya, keluarga pedagang), yang membantu menciptakan suasana kuno Nakasendo. Di Shoka Takeya, pengunjung dapat berpartisipasi di kegiatan unik membuat hana-zushi, sushi berbentuk bunga yang cantik.
Jangan lupa berkunjung ke Kuil Ganko-ji, yang dibangun pertama kali pada tahun 815 dan menyimpan 24 patung Buddha yang ditetapkan sebagai Aset Budaya Penting Nasional Jepang.
- Kehidupan & Budaya
- Musim semi
- Musim panas
- Musim gugur
- Musim dingin
Informasi Dasar
Alamat | 1554-1 Mitake, Mitake, Kani-ku, Gifu (Fasilitas wisata Wai-Wai Kan) 日本語: |
---|---|
No. Telepon | 0574-67-2111 (Divisi Pengembangan Komunitas Pemerintah Kota Mitake) |
Situs Web | Visit Website |